Smart Phone Terbaru di Amazon

Software Cloud computing ( Perangkat Lunak Komputasi Awan ).

Pada postingan kali ini, akan coba saya lanjutkan menyambung bahasan mengenai Elemen-elemen apa saja di komputasi Awan dan perkembanganya. Untuk menyegarkan kembali pada postingan sebelumnya.. berikut, elemen-elemen penting pada komputasi awan:
Cloud computing And Cloud services (komputasi awan dan Layanan dari Awan/Cloud).
Technology Cloud computing ( Tehnologi Komputasi Awan ).
Infrastructure Cloud computing ( Infrastruktur Komputasi Awan ).
Software Cloud computing ( Perangkat Lunak Komputasi Awan ).
Human Resource Cloud computing ( Sumber Daya Manusia Komputasi Awan ).
Security Cloud computing( Keamanan Komputasi Awan )
Dan pada postingan ini, akan saya paparkan sedikit Ulasan pada poin yang  ke 4.

Software Cloud computing ( Perangkat Lunak Komputasi Awan ).
  • OpenStack perangkat lunak Cloud Computing Open Source.
  • OpenStack merupakan open source cloud computing software untuk membangun infrastruktur cloud yang reliabel.

Tujuan OpenStack adalah untuk memungkinkan setiap organisasi atau perusahaan untuk membuat dan menyediakan layanan cloud computing dengan menggunakan perangkat lunak open source yang berjalan diatas perankat keras yang standar.
  • Jenis openstack

  1. OpenStack Compute adalah perangkat lunak untuk melakukan otomasi saat membuat ataupun mengelola virtual private server (VPS) dalam jumlah besar.
  2. OpenStack Storage adalah perangkat lunak untuk membuat object storage yang bersifat scalable serta redundant dengan menggunakan cluster untuk menyimpan data data dalam ukuran terabytes atau bahkan petabytes.

Seluruh kode OpenStack berada dibawah lisensi Apache 2.0. Sehingga memungkinkan siapapun untuk menjalankan, membangun perangkat lunak lain diatas perangkat lunak OpenStack atau mengirimkan perubahaan kode entah sebagai patch atau fitur baru.
OpenStack saat ini telah digunakan perusahaan besar hosting seperti Rackspace Hosting dan NASA. Mereka menggunakan teknologi OpenStack untuk mengelola puluhan ribu compute instance dan storage dalam ukuran petabytes.

  • Amazon Elastic Compute Cloud (EC2).

Amazon telah memberikan solusi universal dan komprehensif yang populer untuk Cloud Computing, yang disebut Amazon Elastic Compute Cloud (EC2) (2010). Solusi ini dirilis sebagai versi ―beta umum yang terbatas pada tanggal 25 Agustus 2006, tetapi tumbuh pesat di tahun tahun berikutnya.

Baca Juga : Konsep dan Sejarah Komputasi Awan/Cloud Computing.

  • GoGrid, Amazon Simple Storage Service (S3).

GoGrid memiliki karakteristik umum dengan Amazon di area klasik komputasi awan, dalam hal ini mendukung beberapa sistem operasi melalui gambaran manajemen sendiri, dan mendukung dalam hal menyeimbangkan beban, penyimpanan awan, dan sebagainya.
Amazon Simple Storage Service (2010) (S3) adalah layanan web penyimpanan online yang ditawarkan oleh Amazon Web Services.
S3 dapat diakses pengguna melalui layanan web,REST-style interface HTTP, atau dengan melibatkan antarmuka SOAP. Seperti halnya layanan komputasi awan lainnya, pengguna dapat meminta penyimpanan dalam jumlah kecil atau besar dengan cepat, serta menyediakan sistem penyimpanan sangat terukur.
Pengguna Amazon S3 tersebar di banyak bidang, misalnya, SmugMug, Slideshare dan Twitter.Twitter menggunakan Amazon S3 untuk host images, Apache Hadoop menggunakan S3 untuk menyimpan data komputasi, dan utilitas sinkronisasi online seperti Dropbox dan Ubuntu One gunakan Amazon S3 sebagai tempat penyimpanan dan fasilitas transfer.
  • Google App Engine

Google App Engine (GAE) tujuan utamanya adalah untuk mengefisienkan pengguna menjalankan aplikasi web.
Google App Engine mempertahankan Python dan lingkungan runtime Java pada server aplikasi, bersama dengan beberapa Application Programming Interface sederhana untuk mengakses layanan Google.
Arsitektur Google App Engine.
  • Microsoft Azure

Strategi awan Microsoft adalah untuk membangun sebuah platform awan yang mana pengguna dapat memindahkan aplikasi mereka ke dalam cara yang sempurna, dan memastikan bahwa sumber daya yang dikelola dapat di akses untuk kedua layanan awan tersebut pada aplikasi lokal.
Windows Azure adalah bagian utama dari WAP(Wireless Application Protocol). WAP adalah sebuah protokol atau sebuah teknik messaging service yang memungkinkan sebuah telepon genggam digital atau terminal mobile yang mempunyai fasilitas WAP, melihat/membaca isi sebuah situs di internet dalam sebuah format teks khusus.
Arsitektur Platform Windows Azure

Windows Azure menggunakan sebuah pengendali kontrol untuk mengelola semua mesin virtual dan server penyimpanan pada mesin fisik di pusat data Microsoft. Serupa dengan Datastore di GAE(Google Application Engine),WAP(Wireless Application Protocol) juga menyediakan layanan database yang disebut SQL Azure, untuk menyimpan data di awan(cloud). Salah satu fitur dari SQL Azure adalah menyediakan alat untuk sinkronisasi data dilokasi lokal.

Nampaknya banyak open-source tools sudah mulai berkompetisi dalam dunia cloud computing. Hasil akhir dari ini tentu saja nantinya kita akan menemukan fleksibilitas dari organisasi untuk mengkostumasi pendekatan yang mereka inginkan. Open-source cloud akan memberikan potensi akan harga yang sangat kompetitif untuk mendapatkan service cloud.
  • Berikut Beberapa Contoh  top open-source cloud application.

  1. Eucalyptus.
  2. Red Hat's Cloud.
  3. Traffic Server.
  4. Cloudera.
  5. Puppet.
  6. Enomaly.
  7. Joyent.
  8. Zoho.
  9. Globus Nimbus.
  10. Reservoir.
  11. OpenNebula.


Berikut contoh dari pembahasan dari Salah satu top open-source tersebut, yaitu Open Nebula. Pembahasan meliputi :
1.Arsitektur.
2.Tehnologinya.
3.Layanananya.
4.Aplikasi2 yg di hadirkan.

Dan pembahasanya bisa di download disini.


Demikian sedikit Ulasan mengenai Software Cloud Computing. Semoga bermanfaat.
Ref : Herwin Anggeriana e-book
0 Komentar untuk " Software Cloud computing ( Perangkat Lunak Komputasi Awan ). "

Back To Top