Smart Phone Terbaru di Amazon

Kelebihan dan Kelemahan Android

Android
Android merupakan system operasi pabrikan dan dipasarkan oleh Google, sebuah perusahaan search engine  dan raksasa internet, yang saat ini telah melebarkan sayapnya merambah menggarapi system operasi berplatform telephone seluler dan computer tablet. 

Dengan system opersai besutannya Android, yang kini telah tenar keberadaannya. Yang penggunanya paling banyak di seluruh dunia, menyaingi keberadaan system operasi Symbian, iOS, Windows Phone.

Sebenarnya apa yang membuat system operasi Android ini menjadi sangat diminati oleh para pabrikan ponsel, dan juga para pengguna smart phone. Dibalik ketenaran tersebut pastinya ada kelebihan yang membuat system operasi ini sangat digemari, begitupun kelemahan, ternyata dibalik ketenaran favourit, kemudahan dan juga kepraktisan android, ada beberapa kelemahan-kelemahan android.


Kelebihan Sistem Operasi Android di antaranya ialah :
  • Android yang bersiafat open source.
Sistem operasi android berbasis open source, karena dasar pengembangan dari android ini adalah kernel Linux yang merupakan sistem operasi komputer yang juga open source ( sistem operasi terbuka ). Pihak google mengeluarkan sorce code Android yang bertujuan untuk memudahkan para pengembang aplikasi dalam membuat aplikasi untuk android.
  • Banyak aplikasi yang berkualitas dan gratis 
Karena android memiliki sifat open source, para pengembang dan progammer sangat bersemangat dalam membuat dan/ atau memodifikasi aplikasi yang dapat berjalan di Android. Ada banyak aplikasi gratis/ berbayar yang tersedia di android market, meskipun gratis namun tetap berkualitas. Android market menyediakan banyak sekali aplikasi untuk Android, mulai dari game, sosial media, entertaiment, office, tweaking, dll. Sehingga pengguna tidak jenuh dalam menggunakan aplikasi-aplikasi.
  • Aplikasi yang selalu di upgrade
Apabila Aplikasi yang sudah ada dari versi pertama, maka aplikasi tersebut akan terus dikembangkan atau di upgrade fitur-fiturnya. Ini memberi bukti bahwa pengembang sangat serius dan gigih terhadap aplikasi mereka. Karena jika tidak selalu upgrade beresiko kehilangan penggemar, sebab versi system operasi android sendiri mengalami perkembangan yang sangat pesat.
  • Banyak berbagai pilihan platform/perangkat
System operasi Android tidak hanya diproduksi oleh satu vendor saja, pihak google memperbolehkan vendor mana saja yang tertarik bekerja sama dan ingin menggunakan sistem operasi Android. Diantaranya Ada samsung, htc, sony, dll. Dan inilah salah satu yang menjadi penyebab ketenaran Android yang mudah di kembangakan dan bersifat user friendly.
  • Harga yang terjangka
Banyaknya penggemarar, pengembangang perangkat, dan juga ketertarikan berbagai vendor, sehingga membuat banyaknya pilihan smartphone dengan sistem operasi android mengakibatkan persaingan antar vendor. Dan itu akan membuat masing-masing vendor untuk merilis perangkat android yang ditujukan untuk semua kalangan dari kalngan bawah sampai kalangan atas.
  • Bersifat Multitasking
Artinya mampu menjalankan berbagai aplikasi sekaligus, itu artinya Anda bisa menjalankan browsing, Facebook, YM, sambil mendengerkan lagu sekaligus, namun semua itu juga tergantung dari kualitas dan spesifikasi processor yang tertanam di handphone tersebut. Jadi sebelum membeli handphone Android pastikan memiliki processor yang mumpuni auntuk kelancaran Multitasking.
  • Kemudahan dalam Notifikasi
Setiap mendapatkan Misscall, SMS, Chat baru dari yahoo masanger maupun Facebook, Email atau bahkan artikel terbaru dari RSS Reader, akan selalu ada pemberitahuan, Jika handphone tidak dalam genggaman, tidak perlu khawatir ketinggalanm, karena terdapat lampu LED Indikator  dan akan selalu berkedip-kedip, sehingga tidak akan terlewatkan satu SMS, Misscall ataupun Email sekalipun.
  • Tampilan (themes) yang tidak membosankan
Jika dalam mengguanakan tambilan dalam smart phone, anda telah bosan dengan tampilan yang di sajikan oleh produsen, maka tema bisa mengganti sesuka hati, hanya dengan mendownload di market android yaitu di google market.
  • Syncronisasi
Jika kita pengguna layanan Gmail ataupun Ymail, kita dapat menginterigrasikan dengan smart phone Anda, sehingga akan memepermudah  mengecek atau mengirim email.
  • Koneksi USB
Fasilitas ini memungkinkan kita dalam mengganti batrai, mass storage, USB tethering dan disk drive.
  • Mendukung semua layanan yang dimiliki google
System android besutan google ini telah mendukung semua layanan google itu sendiri mulai dari Gmail samapai Google Reader

  • Install ROM dapat di modifikasi
Permasalahan yang sering terjadi pada smart phone adalah, versi ROM yang dirilis tidak sesuai dengan spesifikasi ponsel kita. Dalam system operasi android terdapat berbagai jenis versi ROM yang tersedia yang dapat di modifikasi

Kelemahan Sistem Operasi Android
  • Ketahanan Baterai yang cepat habis

Tidak dapat dipungkiri dan dianggap wajar, multitasking adalah alasannya kenapa handphone android ini sangat boros dalam penggunaan baterai, namun hal ini dapat ditanggulangi karena ada banyak solusi untuk menghemat baterai, salah satunya dengan aplikasi Mobo Taks Killer yang berfungsi untuk menghentikan proses aplikasi yang sudah tidak di gunakan lagi.
  • Iklan-iklan yang kadang muncul
System operasi android yang bersifat gratis dan mudah, kadang ini diboncengi oleh iklan-ikaln, yang tentunya ini menggangu kenyamanan saat disibukkan dengan smartphone kita, dan bisa mengganggu kinerja aplikasi yang sedang berjalan, dan ini sering terjadi pada atas dan bawah aplikasi.
  • Koneksi yang terkadang sulit dengan google
Sebagai penyedia layanan langsung, terkadang pengguna sangat sulit untuk terhubung dengan google.
  • Ancaman malware
Android market yang kurng terkontrol oleh pengelola, yang terkadang akan terdapat ancaman malware yang bersamaan dengan aplikasi dari pengembang.
Perusahaan pengembang hardware kadang lambat mengeluarkan versi resmi dari android yang dimiliki pengguna. Walaupun terkadang tidak ada perbedaan mencolok dalam hal User Interface.



Tag : Android
0 Komentar untuk " Kelebihan dan Kelemahan Android "

Back To Top